Minggu, 03 Januari 2010

Gelar Pahlawan untuk Gus Dur

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Fraksi PDIP Tjahjo Kumolo mengajukan interupsi sesaat setelah Ketua DPR Marzuki Alie menuntaskan pidatonya dalam pembukaan masa sidang paripurna II 2009/2010 di Gedung Nusantara DPR, Senin (4/1/2010).
Tjahjo meminta pimpinan DPR memprioritaskan agenda pembahasan usulan anugerah gelar pahlawan nasional kepada Presiden ke-4 RI, KH Abdurrahman Wahid. Bahkan, Tjahjo memandang perlu rapat konsultasi tertutup antara pimpinan DPR dan Presiden SBY untuk membahas agenda ini.
"Kami meminta jadwal prioritas rapim DPR. Agendanya, DPR mengusulkan kepada Presiden untuk memberi gelar pahlawan kepada Gus Dur," kata Tjahjo dalam sidang paripurna.
Apabila dimungkinkan, kata dia, rapim juga jadwalkan rapat konsultasi tertutup antara DPR dan Presiden, khususnya respon masyarakat dan pimpinan fraksi yang mengusulkan gelar pahlawan bagi Gus Dur.
Dorongan senada juga diajukan oleh Anggota DPR dari Fraksi Golkar, Nurul Arifin.


Kami meminta jadwal prioritas Rapim DPR. Agendanya, mengusulkan kepada Presiden untuk memberi gelar pahlawan kepada Gus Dur

Nurul meminta kontorversi tokoh pluralisme tidak dipanjang-panjangkan.
"Anugerah gelar pahlawan bisa segera diberikan. Saya kira tokoh pluralisme tidak haram," ujarnya.

dikutip dari Kompas.com

Tidak ada komentar:

Translate
TINGGI IMAN - TINGGI ILMU - TINGGI PENGABDIAN

Visitor